Membaca dan
Menulis adalah Hobby yang Menguntungkan
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhA4tFD9A6KkQkT9U6Km6CL4MhAcTuzpa64fuwMp0D7vHLfAFiYKheZnlu4k1O9CDdJkSdtzP78E4kgfyf0kyKT4KkASkiWlsWLZ0rPIaTRgtnLdPk2NAFkalWyLBc41rfI342gx2obaOw/s320/membaca-dan-menulis.jpg)
“Buku adalah teman yang paling tenang dan konstan; mereka adalah
konselor paling mudah dan bijaksana, serta guru yang paling bijak.” Kutipan
dari Charles William Eliot ini memang benar adanya.
Dengan
membaca, kamu tidak hanya menambah pengetahuan tapi juga kamu menjadi lebih
self-aware. Berikut ini adalah beberapa alasan mengapa membaca adalah hobi
terbaik.
Memberikan pengetahuan
Ini adalah
alasan utama untuk membaca. Kalau kamu membaca setidaknya satu buku dalam
seminggu, maka kamu bisa mendapatkan pengetahuan yang luas akan sesuatu dan
juga keadaan. Pengetahuan ini akan berguna untuk kehidupan kamu sehari-hari.
Selain itu, membaca juga bisa membantu meningkatkan IQ kamu.
Memperkaya kosakata
Membaca buku
secara teratur bisa membantu kamu untuk menambah kosakata. Sebagian besar buku
yang diterbitkan sudah melewati proses penyaringan untuk keakuratan kosakata
dan juga tata bahasa. Ketika kamu membaca buku yang memiliki tata bahasa
akurat, maka ini juga bisa membantu untuk memperkaya kosakata kamu.
Meningkatkan komunikasi
Membaca bisa
membantu meningkatkan keterampilan berkomunikasi kamu. Dengan membaca, kamu
bisa mendapatkan kepercayaan diri saat berbicara. Kalau kamu punya kemampuan
berbahasa yang bagus, membaca bisa secara alami meningkatkan kepercayaan diri
kamu.
Mengurangi stres
Membaca
ternyata juga bisa mengurangi rasa stres. Stres adalah masalah umum yang
terjadi akibat kepadatan kerja atau kesibukan sehari-hari. Ketika kamu
meluangkan waktu untuk membaca, kamu akan melupakan hal-hal lain dan tenggelam
di dalamnya. Membaca akan mengalihkan perhatian kamu, sehingga stres pun
berkurang.
Meningkatkan memori dan mood
Membaca
seperti pembangkit mood instan. Membaca bisa membantu kamu untuk melupakan
segala sesuatu di sekitarmu; membaca juga membantu untuk mengangkat mood kamu.
Buku-buku tentang pengembangan diri bisa memuat kamu tetap berpikir positif.
Dengan membaca buku-buku dengan pesan positif, kamu tidak akan memikirkan
hal-hal dan keadaan negatif. Membaca juga bisa membantu untuk meningkatkan
memori kamu dan juga meningkatkan konsentrasi.
Mengusir kesepian
Kalau buku
adalah sahabat kamu, maka kamu tidak memerlukan orang lain dalam hidup kamu.
Membaca membantu kamu ketika kamu merasa sedih atau kesepian. Agar kamu merasa
lebih relax, ambillah buku dan mulai membaca. Jika kamu terbiasa untuk membaca,
maka kamu tidak akan pernah merasa kesepian.
Teman travelling paling menyenangkan
Kalau kamu
tidak mau travelling sendirian, buatlah buku menjadi teman kamu. Membaca dan
travelling adalah kombinasi yang sangat bagus. Kamu bisa memperoleh pengetahuan
dan awareness dengan membaca.
Selain membaca,
Menulis juga merupakan hobby yang sangat menguntugkan, yah,, sendatinya membaca
dan menulis adalah pasangan sejati. Karena, Hobi menulis adalah hobi yang
membutuhkan ketrampilan dan wawasan yang luas, maka ada beberapa manfaat hobi
menulis yang bisa anda peroleh, seperti halnya :
1. Mengurangi
stress
Jika anda
adalah orang yang mempunyai hobi menulis, maka ketika anda telah menulis apa
yang ada dalam pikiran anda pastinya akan ada perasaan lega. Apalagi ketika
anda sedang dalam masalah dan tidak ada orang yang bisa anda ajak bicara,
menuliskan perasaan anda akan membantu menghilangkan rasa beban di dalam
pikiran. Itulah sebabnya dengan hobi menulis akan membantu mengurangi rasa
stress. Selain itu, dengan melakukan kebiasaan positif ini akan mengurangi
waktu anda untuk melamun dan kegiatan kurang positif lainnya.
2. Memperluas
wawasan
Semakin banyak
menulis, terutama menulis artikel akan memberikan banyak pengetahuan baru untuk
anda. Bagaimana tidak, ketika anda menulis maka anda akan membutuhkan referensi
dari karya tulis lain sehingga hal tersebut akan menjadi pengetahuan baru untuk
anda. Hal ini merupakan manfaat hobi sangat sangat luar biasa.
3. Meningkatkan
kecerdasan
Dengan mengasah
ketrampilan anda setiap harinya maka kegiatan ini akan membantu meningkatkan
kecerdasan anda dalam berfikir. Hal ini dipengaruhi oleh faktor minat menulis
yang mengarahkan anda kepada suatu kegiatan yang memang mengarahkan
kepadaintelligence. Sebagaimana pisau jika sering diasah akan semakin tajam dan
begitu pula dengan otak manusia yang sering digunakan untuk berfikir juga akan
semakin cerdas.
4. Lebih
ekspresif
Orang yang
mempunyai hobi menulis biasanya mereka memang merupakan orang yang lebih
ekspresif. Bentuk ekspresi itu sendiri bisa berupa tulisan atau mungkin
perbuatan tergantung dari karakter masing-masing. Melalui tulisan, biasanya
mereka yang hobi menulis akan mengekspresikan apa yang ada dalam pikiran mereka
melalui tulisan tersebut.
5. Memberikan
keuntungan secara financial
Jika anda
menekuni hobi yang anda miliki tersebut, maka bukan satu hal mustahil anda akan
mendapatkan keuntungan secara financial. Para penulis novel misalnya, mereka
berhasil melahirkan karya yang berawal dari hobi menulis yang dimiliki. Alhasil
tidak sedikit dari mereka yang berhasil meraih keuntungan dari manfaat hobi ini
hingga jutaan rupiah.
0 komentar:
Posting Komentar